Thursday, September 24, 2020

Menang Tipis Atas Persela Lamongan, Madura United Belum Oke

Kekalahan dari Madura United, dijadikan bahan evaluasi pelatih Persela, Nilmaizar.

Raihan positif didapatkan Madura United ketika melangsungkan pertandingan uji coba versus Persela Lamongan. Laskar Sape Kerrab menang dengan skor 2-1 di Stadion Surajaya, Kamis (24/9).

Syahrian Abimanyu membuka keunggulan Madura United pada babak pertama. Persela sempat enyamakan skor usai turun minum melalui Adi Setiawan, sebelum Jaimerson Xavier memastikan kemenangan timnya tujuh menit jelang laga Agen bola terpercaya berakhir.

Kemenangan tersebut disambut gembira pelatih Madura United Rahmad Darmawan. Menurutnya, para pemain menjalankan intruksi yang diberikannya secara benar pada laga tersebut.

"Ya yang pertama kita mencoba skema berbeda di pertandingan hari ini dan butuh semacam cepat perubahan pola pikir yang dilakukan oleh pemain tadi. Dari yang pertama sampai kedua tapi secara keseluruhan oke," kata Rahmad di laman resmi Agen bola terpercaya.

Meski begitu, sosok yang karib disapa RD tersebut menyatakan Madura United masih belum sempurna. Penyelesaian akhir jadi pekerjaan rumah yang mesti diperbaiki sebelum lanjutan Liga 1 dimulai.

"Dalam grup defense cukup efektif tinggal menyelesaikan setiap peluang. Babak pertama kita punya peluang yang menurut saya bisa dikonversikan menjadi 3-4 gol karena situasi satu lawan satu. Tapi selebihnya kita harus menjaga dan memperbaiki situasi yang perlu saya perbaiki," ujarnya.

Sementara pelatih Persela Nilmaizar, tak terlalu kecewa dengan kekalahan dari Madura United. Ia menuturkan tujuan utama di uji coba tersebut untuk melihat perkembangan anak asuhnya.

Oleh karena itu, Nil bakal melakukan evaluasi terkait permainan timnya. Di sisa waktu yang ada, ia akan memperbaiki sejumlah kesalahan para pemain Persela agar bisa tampil maksimal dalam lanjutan Liga 1 musim ini.

"Jadi secara umum kita udah mulai kelihatan kerangka tim, starting eleven untuk menghadapi [Persik] Kediri. Kemudian kita mematangkan dalam satu minggu ini, mulai hari Senin, kita punya waktu 5 hari untuk menghadapi Kediri," ucap Nil kepada Agen bola terpercaya.

Pada uji coba tersebut Persela tidak dapat memasang seluruh pemain asingnya. Cuma Brian Ferreira yang dimainkan, sedangkan Marquinhos dan Gabriel do Carmo terpaksa menepi.

"Marquinhos? Paha dia sakit dan dia harus istirahat 3 hari. Tadi saya tidak mau paksakan dia, karena yang penting buat kita adalah lawan Kediri."

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.